Sandwich Pisang.
Kalian dapat menyiapkan Sandwich Pisang menggunakan 6 bahan bahan dan 9 langkah. Berikut cara kalian untuk memasak ini.
Bahan bahan
- Siapkan 2 buah Pisang Ambon.
- Siapkan 5 lembar roti tawar.
- Siapkan 1 butir telur.
- Kalian perlu 2 sdt susu kental manis.
- Siapkan sedikit gula (optional).
- Kalian perlu mentega.
Petunjuk
- Potong² pisang dan masukkan ke dalam teflon yang sudah diberi sedikit mentega, tambahkan sedikit gula (ini optional saja, jika tidak suka manis seperi sy, tidak perlu ditambah gula karna pisangnya sudah cukup manis).
- Masak pisang sampai halus kemudian sisihkan.
- Ambil roti tawar yang telah disiapkan, potong bagian pinggirnya dan pipihkan (karna sy ga punya alatnya, sy pakai gelas 😁).
- Dalam wadah lain, pecahkan sebutir telur dan campurkan dengan 2 sdt susu kental manis.
- Isi roti yang telah dipipihkan dengan pisang, sebelum digulung membentuk risolles, beri sedikit campuran telur & susu pada pinggiran roti.
- Setelah semua roti telah diisi dengan pisang, siapkan kembali teflon dan oleskan dengan sedikit mentega.
- Sambil memanaskan kompor, celupkan roti ke dalam campuran telur dan siap untuk dipanggang.
- Potong 2 pisang yabg telah matang & sajikan hangat dengan secangkir kopi atau teh 😁.
- Selamat mencobaa 🥰.